Sumpah drupadi

 Sumpah Drupadi


Kuat jiwamu

menerjang api cobaan yang berkobar

Dihina dan ternoda oleh durjana

Kau tetap merengkuh ketabahan

Sumpahmu menggema

Menuntut keadilan atas apa yang telah kau timpa


Drupadi

Sumpahmu terukir jauh didalam Atma

Sebuah janji dan tekad yang menyatu dalam raga

Akan kau balas dan libas para durjana


Dalam palungan dadu, mereka menorehkan nohta menjijikan

Namun semangatmu pun tak pernah gentar

Kau berdiri tangguh dengan penuh keberanian

Sumpahmu adalah api

Membakar hati para pengecut tak berbudi


Drupadi

Sumpahmu adalah senandung keberanian

Kau adalah simbol kehormatan

Dan sumpahmu Drupadi

Akan mengakar dalam ingatan


Mojokerto, 3 Januari 2024

Ataplangitsenja

Komentar

Postingan Populer